Inilah Fakta Unik, Misteri Dan Spekulasi Mengenai Bruce Lee
Para penggemar Bruce Lee belum lama ini berkumpul di Hong Kong, bekas koloni Inggris untuk mengikuti rangkaian acara peringatan termasuk pertunjukan galeri dan seni mural. Banyak penggemar yang mendesak agar pemerintah Hong Kong berbuat lebih dalam memberi penghargaan kepada bintang film Enter the Dragon dan Game of Death itu.
"Saya teringat pada energinya, kehadirannya hanya sebentar dan mengagumkan ketika mendapat perhatiannya yang terus saya kenang di dalam hati," ucap Shannon Lee dalam jumpa pers pada pembukaan peringatan 40 tahun kematian Bruce Lee, seperti dilansir Reuters.
Shannon Lee baru berusia empat tahun ketika ayahnya meninggal di Hong Kong akibat pembengkakan otak yang parah dalam usia 32 tahun dan di puncak kejayaan kariernya. Kini, ia menjadi ketua Yayasan Bruce Lee, organisasi yang mengadakan pameran tersebut yang akan berlangsung selama lima tahun
Aktor laga sekaligus master seni beladiri pencipta Jeet Kune Do itu memang telah meninggal puluhan tahun lampau. Namun banyak fakta terungkap, termasuk misteri dan spekulasi yang masih menyelimuti kematian pendekar Naga tersebut.
Inilah Fakta Unik, Misteri Dan Spekulasi Mengenai Bruce Lee
Fakta:
1. Seorang bayi lahir di Tahun Naga pada 27 November 1940 dengan nama Lee Xiao Loong atau Lee Jun Fan di San Francisco, Amerika Serikat.
2. Pada akhirnya bayi tersebut dihadiahi nama yang lebih umum dalam bahasa Inggris. Oleh sang dokter yang menangani kelahirannya, bayi itu kemudian dinamakan Bruce.
3. Bruce Lee bukanlah 100 persen berdarah Cina. Ibunda Bruce Lee, Grace Lee, adalah blasteran China dan Jerman.
4. Bruce Lee memiliki cacat bawaan, yaitu kaki yang panjang sebelah dan testis yang besar sebelah.
5. Bruce Lee sebenarnya memakai kacamata yang cukup tebal, tapi dia kemudian menggunakan soft lens.
6. Bruce Lee pertama kali tampil dalam film pada umur 3 bulan. Ia dibawa ayahnya, seorang yang cukup terkenal dalam Chinese Opera untuk tampil pada film pertamanya.
7. Dalam suatu lelang, sebuah surat tulisan tangan Bruce Lee untuk memotivasi dirinya sendiri dengan judul My Definite Chief Aim terjual seharga US$ 29.500.
8. Kecepatan pukulan Bruce Lee adalah 1/500 detik dari jarak sekitar 1 meter ke targetnya.
9. Bruce Lee seorang yang sangat kuat untuk ukurannya, dia dapat melakukan pull up 50 kali dengan satu tangan.
10. Bolo Yeung (Chong Li) yang memiliki bertubuh besar dan kekar bahkan tak pernah menang panco melawan Bruce Lee.
11. Bruce Lee dapat melakukan push up dgn satu tangan hanya dengan 2 jari (telunjuk dan jempol) dan terkadang dengan dua tangan, namun hanya menggunakan jempol saja.
12. Bruce Lee mempopulerkan teknik one inch punch, yaitu tinju dari jarak 1 inci.
Pada satu turnamen karate, dia mempraktikkannya pada seorang juara judo asal Jepang yang memiliki berat sekitar 100 kilogram. Di sini terlihat pejudo itu ditinju dari jarak 1 inci sampai terangkat kedua kakinya dari lantai.
13. Pada umur 13 tahun Bruce Lee berguru pada Yip Man untuk belajar Wing Chun karena pada waktu itu ia ikut geng dan sering berantem dengan geng lain, sehingga ia perlu mempelajari seni beladiri.
14. Ada tiga murid Bruce Lee yang pernah memenangkan World Karate Champion, yakni Chuck Norris, Joe Lewis dan Mike Stone.
15. Di Amerika Bruce Lee mengajarkan Kung Fu kepada semua ras dengan tidak pilih-pilih, sehingga dia ditantang oleh perguruan Kung Fu lain dengan tuduhan membocorkan rahasia Chinese Martial Art kepada ras lain.
Bruce Lee menerima tantangan itu dan menghajar wakil dari perguruan tersebut dalam waktu 3 menit. Bruce Lee kecewa, menurut dia perkelahian haruslah berlangsung dalam beberapa detik. Dari situlah ia mulai berlatih lebih keras lagi dan menemukan konsep Jeet Kune Do.
16. Film Dragon The Bruce Lee Story yang diperankan Jason Scott Lee adalah film yang sangat tidak akurat dalam menggambarkan cerita nyata Bruce Lee. Di film itu Bruce Lee ditendang punggungnya, menjadi lumpuh dan harus duduk di kursi roda.
Dalam kejadian nyata, cedera Bruce Lee disebabkan karena ia berlatih dengan beban yang terlalu berat dan menyebabkan cedera tulang belakang, dan sebenarnya dia tidak pernah duduk di kursi roda.
17. Dalam istirahat dari cedera tulang belakangnya Bruce Lee selama 6 bulan, terciptalah buku Tao of Jeet Kune Do yang menjadi best seller.
18. Adik Bruce Lee, Robert Lee, berbagi cerita tentang kakaknya, termasuk soal ketakutan sang kakak pada kecoak, saat mengunjungi Jepang untuk mempromosikan film Bruce Lee, My Brother yang ditayangkan pada 13 Juli 2013.
19. Filmnya yang paling terkenal adalah Enter The Dragon yang diedarkan hanya enam hari setelah kematiannya pada 1973.
20. Patung lilin Bruce Lee dipamerkan di Museum Madame Tussauds, Hollywood Boulevard, Los Angeles, Amerika Serikat, dan diresmikan putrinya, Shannon Lee pada pertengahan Februari 2010.
Misteri dan Spekulasi:
Kabar kematian Bruce Lee pada 20 Juli 1973 sangat mengejutkan, bahkan banyak yang tidak percaya. Beragam spekulasi tentang kematiannya pun bermunculan, seperti:
1. Bruce Lee dibunuh oleh gangster karena menolak membayar uang keamanan, suatu praktik yang lazim dalan dunia perfilman Hong Kong saat itu.
2. Bruce Lee dibunuh pendekar Shaolin yang marah lantaran Bruce telah menyebarkan Kung Fu kepada semua orang di penjuru dunia
3. Bruce Lee dikutuk karena telah membeli rumah berhantu.
4. Bruce Lee meninggal saat berselingkuh dengan Betty Ting Pei.
5. Beberapa waktu sebelum kematian Bruce Lee, pa qua (sejenis jimat yang dipercaya dapat menangkal roh jahat ataupun setan) pada rumah Bruce Lee jatuh tertiup angin.
6. Mayoritas orang China yakin Bruce Lee tewas karena terlalu keras berlatih Kung Fu.
7. Banyak orang percaya bahwa kerasnya latihan dan banyaknya pertandingan Kung Fu yang dilakukan Bruce Lee menimbulkan kerusakan pada otaknya hingga terjadi pembengkakan. Kemudian saat pembengkakan terjadi Bruce Lee mengonsumsi obat pemberian temannya yang justru memperburuk keadaannya.
Terlepas dari berbagai spekulasi tersebut, fakta medis menyebutkan Bruce Lee meninggal setelah mengalami koma karena Cerebral edema, pembengkakan otak karena cairan yang berlebih. Hasil autopsi menyebutkan ia terkena endema otak yang terjadi akibat reaksi aneh dalam tubuhnya setelah mengonsumsi obat pereda rasa sakit Equagesic. Namun dalam autopsi berikutnya ditemukan juga kandungan mariyuana di tubuh Bruce Lee.
Dan hal yang pasti, Bruce Lee telah menjadi legenda dunia di umurnya yang tidak panjang. Buktinya sangat banyak orang yang masih menjadi penggemarnya hingga kini.
Pada tahun lalu, Bruce Lee bahkan diakui oleh Kongres AS atas sumbangsihnya yang penting dalam sejarah budaya pop China-Amerika. Ya, boleh dibilang, Jeet Kune Do dan film-film yang ia lakoni merupakan salah satu warisan abadi Sang Naga kepada dunia.
Inilah Fakta Unik, Misteri Dan Spekulasi Mengenai Bruce Lee
Sumber
No comments:
Post a Comment